Rabu, 13 Mei 2015

Stisipol Goes To Media

Museum Bala Putra Dewa, Palembang
Museum Bala Putra Dewa, merupakan museum nasional di kota Palembang. Koleksi museum ini cukup beragam dan lengkap dari berbagai zaman, mulai dari zaman prasejarah hingga zaman revolusi Indonesia. Koleksi-koleksi sejarah inipun tertata rapi sehingga tidak sulit untuk mengelompokkannya. Museum Bala Putra Dewa, berlokasi di Jl. Srijaya, km 5 Palembang.
Untuk memasuki wilayah museum, anda dikenakan biaya Rp. 2000 untuk umum, dan Rp. 1000 untuk pelajar sekolah dan anak-anak. Di pintu masuk awal, anda bisa melihat beberapa arca megalitikum yang terletak di tengah-tengah kolam kecil sehingga memperindah suasana awal memasuki museum ini. Di museum ini ada 3 gedung pameran, 1 ruang geleri Melaka, 1 auditorium dan 1 ruang pameran khusus. Tidak hanya itu, di belakang gedung pameran 2, ada beberapa arca dan patung-patung dari kerajaan sriwijaya, tak lupa ada rumah limas, rumah khas Kota Palembang di belakang gedung pameran 3, lengkap dengan isi, serta di lengkapi seperti taman di sekitar halamann


Punti Kayu, Palembang
Punti Kayu, adalah satu-satunya taman wisata alam yang menyajikan beberapa hiburan bernuansa hutan wisata untuk melengkapi wisata anda di kota Palembang. Dengan luas sekitar 50 hektar, dulunya ditetapkan sebagai hutan lindung, dan sekarang sudah menjadi objek wisata terbuka.
Taman Wisata Alam (TWA) Punti Kayu, berlokasi di Jl. Kol.H.Burlian, kecamatan Sukarami. Berjarak sekitar 7 km dari pusat kota. Akses menuju ketempat ini, jika dari pusat kota/ Masjid Agung, jalan lurus melalui Jl. Jend.Sudirman sampai ke KM7, Jam operasional TWA Punti Kayu adalah jam 09:00-16:00.

Untuk menikmati wisata TWA Punti Kayu, anda akan dikenakan biaya masuk sebesar Rp. 5000 untuk dewasa dan Rp. 2000 untuk anak-anak dibawah 6 tahun. Sedangkan kendaraan roda empat dikenakan biaya sebesar Rp. 3000 dan Rp. 2000 untuk kendaraan roda dua.
Wisata yang di tawarkan di dalam TWA Punti Kayu, bermacam-macam, diantaranya arena bermain, kebun binatang, outbone, jembatan gantung, pondok-pondok untuk duduk-duduk atau piknik serta wilayah perkemahan.Untuk menikmati fasilitas ini, anda harus membayar lagi, dengan biaya Rp. 5000 untuk memasuki arena bermain (buka pada hari minggu saja) dan area kebun binatang, Rp. 10000 untuk masuk ke arena jembatan gantung, Rp. 4000 untuk naik gajah atau Rp. 3000 untuk menunggang kuda, sedangkan untuk masuk ke area kolam renang, dikenakan biaya sebesar Rp. 10000 di hari senin-jum’at sedangkan pada hari sabtu-minggu dan hari libur dikenakan biaya sebesar Rp. 20000.
Untuk area perkemahan sendiri, tersedia 3 tipe lokasi, yang pertama yaitu Pinus dengan harga Rp. 150000 per pendopo, dan tipe lainnya yaitu Mahoni dan Akasia dengan harga Rp. 100000 per pendoponya . Fasilitas penunjang juga cukup lengkap disini, mulai dari pusat informasi, toilet umum, mushola serta warung-warung yang menjual makanan. Untuk outbound, di lakukan dengan memesan terlebih dahulu pada pihak penyelenggara. Bisa ditanyakan langsung di pusat informasi yang berlokasi di tempat membayar karcis masuk.

Kantor Sumek, Plembang